Aku Ingin Pulang

Bawa aku pulang, kawan. Karena tetesan mutiara yang menguap dari ladang kering pun tak kan pernah dapat melunakkan sang fatamorgana keemasan berbalut semu di langit-langit kehidupan yang selalu menyapa lewat decak kagum dan rasa takut berbaur dan bercumbu mesra lewat canda, tawa, sedih, dan tangis di atas tembok kusam berduri yang telah mendengkur ribuan tahun lalu. Mungkin sesekali kita perlu merintih kesakitan untuk sekedar dapat mengingat memoar.

Perlu kita ketahui, sobat. Bukan hanya Si Pandir saja yang selalu berkata bodoh, Tapi seorang pecinta sejati pun selalu menari kegilaan di atas papan berwarna coklat tua tanpa harus bergumam dalam lumpur kausalitas dan relatifitas, ia hanya akan berkata;

“karena aku adalah Dia”

Sehelai Selendang Yang Melilit Leher. Damanhour, 1654250209.

Percayalah, Bahwa Anda Adalah Seorang Manusia

Saya yakin anda akan merasa lega setelah anda mencoba untuk memahami isi hati dan menceritakannya kepada seseorang yang anda percayai. Memang suatu kebodohan terbesar dalam sejarah dunia setelah usainya perang dunia kedua jika ada seseorang dengan sengaja memasukkan sepatu kirinya yang kusam kedalam mulut lebarnya dan ia berkata;

Ini hanya mimpi, bung…!!

Atau kemungkinan anda ialah salah seorang makhluk bumi setelah Pithecanthropus Erectus yang lebih suka berpanas-panas didalam kendaraan umum yang sesak oleh nafas kehidupan, andapun pasti tahu bahwa saya tidak akan pernah mengambil cerita bodoh demikian untuk sebuah dongeng pelipur lara kepada sang durjana yang bertaubat, atau bahkan dongeng sebelum tidur anak saya kelak, dan percayalah bahwa saya bukan seorang Darwinisme yang membela mati-matian seorang Charles Robert Darwin dan Jean Baptiste de Lamarck atas nama darah martir.

Mencoba membaca dan memahami secarik Kertas Suci dan mendengarkan dengan khidmat musik klasik karya Wolfgang Amadeus Mozart atau Ludwig van Beethoven diatas sofa berwarna merah hati mungkin akan membantu fungsi otak kanan anda untuk mencari jati diri yang hilang, itupun jika anda tertarik.

“ingatlah Aku, niscaya Aku akan mengingatmu”

Saya percaya bahwa anda ialah seorang yang optimistis dalam hidup dan percayalah reinkarnasi itu tak kan pernah ada. Jadi, tunggu apalagi kawan, hidup hanya sekali..!!

Usai Sang Hujan Pergi. Tanta, 0423110209.